Keypad Lock Screen WatchDog bukanlah sebuah aplikasi biasa yang anda gunakan setiap hari untuk mengunci layar yang membatasi akses-akses ke ponsel anda. Tidak, aplikasi ini selangkah jauh lebih baik. Selain mencegah akses ke muatan anda, aplikasi ini akan mengirimkan anda sebuah email dengan foto-foto dari orang-orang yang mencoba membuka ponsel anda.
Untuk memulai, anda harus mendaftar dengan sebuah kata sandi untuk membuat larangan penuh. Anda harus membuat PIN empat angka yang akan anda masukkan setiap kali ingin membuka layar tersebut. Jika seseorang berusaha membuka layar anda dan tidak berhasil, anda akan menerima email yang memberitahukan anda siapa pengacaunya, beserta sebuah foto yang tertangkap oleh kamera depan anda. Dengan cara ini, anda akan mengetahui dengan cepat siapa orang yang mencoba membuka perangkat anda tanpa izin.
Aplikasi ini juga menyediakan tanggal dan waktu perangkat tersebut berhasil terkunci setiap saat. Artinya anda bisa menganalisa seluruh daftar untuk mencari tahu jika sesorang telah mengetahui nomor PIN anda dan mengakses perangkat tanpa sepengetahuan anda.
Jika anda suatu waktu ingin rehat sejenak dari perlindungan lengkap ini, anda cukup menekan pilihan untuk menonaktifkan aplikasi ini, dan anda tidak perlu memasukkan nomor PIN lagi sampai anda mengaktifkannya kembali. Ini merupakan aplikasi yang berguna ketika anda berada di rumah dengan teman-teman anda atau orang asing karena bisa diaktifkan dengan mudah dan tidak beresiko.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 4.0.3, 4.0.4 ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai Keypad Lock Screen WatchDog. Jadilah yang pertama! Komentar